COLOGNE - Setelah gagal meraih poin di ajang Formula One (F1) GP Bahrain, tim Williams pun akan berusaha kembali meraih poin di GP Spanyol di Sirkuit Catalunya, Barcelonan pekan mendatang.
Untuk mewujudkan hal tersebut, duo pembalap Williams Nico Rosberg dan Kazuki Nakajima telah menghabiskan waktu selama empat hari untuk mencoba aero dan setingan mekanik baru di mobil FW30 mereka.
Rosberg pun mengaku tidak sabar menghadapi GP Spanyol nanti. "Saya sudah tidak sabar untuk menghadapi GP Spanyol nanti. Saya sudah hafal sirkuit itu, karena saya telah melakukan beberapa kali uji coba disini," papar Rosberg.
"Saya yakin pada GP Spanyol nanti bisa berprestasi lebih baik, karena hasil tes kami di Catalunya pekan kemarin cukup menjanjikkan untuk itu. Yang sulit adalah, kondisi di lintasan bisa berubah suatu saat," tambah pembalap asal Jerman itu.
"Kami telah melupakan hasil jelek di GP Malaysia kemarin, dan saya ingin melupakan hal itu dengan meraih kemenanangan pada balapan yang akan berlangsung pekan mendatang itu," tegas pembalap berusia 22 tahun itu seperti dilansir F1live, Senin (21/4/2008).
Keyakinan yang sama juga ditekankan oleh rekan setim Rosberg, Nakajima. "Kami memang telah melakukan perubahan di bagian aero, dan seharusnya itu bisa memperbaiki peforman mobil kami di GP Spanyol nanti," tandas pembalap asal Jepang itu.
Saat ini Rosberg baru mengumpulkan nilai tujuh dari tiga seri F1 yang telah berlangsung, sedangkan untuk konstruktor Williams baru mengumpulkan nilai sembilan.
okezone.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar