MARINA BAY - Bakal digelarnya balapan malam di GP Singapura nanti, membuat McLaren Mercedes bersiap diri. McLaren akan menggunakan simulator guna membiasakan diri kepada pembalap mereka untuk balapan malam hari.
Terbukti salah satu wakil dari McLaren, tengah berada di kota yang terletak di Asia itu pada pekan ini. Rencananya, pihak organiers akan mencoba penerangan lampu yang akan digunakan pada malam hari itu.
Sebelumnya, mantan jawara dunia F1 Mika Hakinen sempat mencoba Sirkuit Marina Bay. Pembalap asal Finlandia itu menilai, pada saatnya para pembalap F1 akan terbiasa dengan balapan malam, meski hal itu tidak penting.
Sementara itu, pihak McLaren memang menyaksikan penerangan yang didemontrasikan oleh pihak panitia pada Sabtu kemarin. Bahkan, para staf tim asal Inggris itu sempat mengabadikannya dengan pengambilan foto.
"Ketika kami kembali ke Inggris nanti, kami akan menggunakan foto ini untuk memasang simulator pada mobil kami," jelas Chief Projek Spesial McLaren Neil Trundle seperti dilansir F1live, Senin (31/3/2008).
okezone.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar